Santri dan Dewan Guru Peringati Haul Abon Aziz Ke-31

mudimesra.com-Santri dan Dewan Guru Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga pada minggu (02/02/2020) memperingati Haul Abon Abdul  Aziz Bin Shaleh yang ke-31 dengan bershamadiyah dan doa bersama. Acara yang bertepatan dengan 9 Jumadil Akhir tersebut di laksanakan di Mesjid Poeteumeureuhom. 

Acara yang berlangsung sesudah shalat isya tersebut juga dihadiri oleh Abu Syaikh Hasanoel Bashri HG selaku pimpinan Dayah MUDI sepeninggal Abon Aziz, ikut serta dalam acara tersebut seluruh ahli keluarga dan guru senior lainya.

Ditempat yang berbeda, Mushalla MUDI Putri juga menggelar shamadiyah dan doa bersama untuk Allahumma Yarham Abon dan seluruh ahli keluarga. Acara tersebut juga dihadiri oleh ribuan santriwati, dewan guru, ahli keluarga dan guru senior lainya.

Peringatan Haul Abon merupakan agenda rutin tahunan Dayah MUDI. Abon Abdul Aziz merupakan sosok yang sangat berjasa dalam pergembangan dayah di Aceh. Ada ratusan dayah dan balai pengajian di Aceh dan luar Aceh yang menyertakan nama Al-Aziziyah pada ujung nama lembaganya yang merupakan nisbat kepada Abon Abdul Aziz. (H)