mudimesra.com | Santri MUDI Mesjid Raya Samalanga mengikuti live streaming acara peringatan bencana tsunami yang ke-16 yang diberi tema "16th Tsunami di Era Kebiasaan Baru Sembuhkan Duka, Bangkit Bersama, Refleksi Tsunami dan Kekuatan Masyarakat Aceh dalam Menghadapi Pandemi Covid-19” (Sabtu, 26/12/2020).


Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap tahun yang telah dimulai sejak tahun 2005. Pelaksanaan ini merupakan kali ke-16 di bawah tema yang sama. Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 08.00 hingga pukul 11.25. Acara berpusat di stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh dan disiarkan live streaming. Santri MUDI ikut menyaksikan rangkaian acara di komplek dayah secara virtual.


Acara dimulai dengan agenda zikir dan do’a bersama yang dipimpin oleh ustadz Zamuri Ramli al-Hafizd, kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video ucapan peringatan 16 tahun Tsunami oleh Forkopimda Aceh, dan selanjutnya acara dibuka oleh bapak Rifky Ismail S.Ag M.Ag dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an dan tilawah masing-masing oleh Sahibul kiram dan Izzatul Muna. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Hymne Aceh oleh Rini Venta Almira.


Setelah itu panitia memutarkan video singkat sejarah tsunami Aceh selama lima menit dilanjutkan dengan sambutan dan arahan disampaikan oleh bapak Nova Iriansyah selaku gubernur Aceh serta santunan anak yatim sebayak 100 orang  yang diksanakan secara simbolis. 


Kemudian acara tersebut dilanjutkan dengan agenda musikalisasi puisi oleh Djamal Syarief, Nazar Shah Alam, dan Rafli. Sebagai penutup, Prof. Dr. Fauzi Saleh menyampaikan tausiah dan memimpin do’a bersama. Santri MUDI tampak antusias menyimak seluruh rangkaian acara. (AFD)